SAKA BUANA

SAKA BUANA
TERKINI DAN BERIMBANG

Wakil Bupati Zulqoini Syarif Membuka Secara Resmi Musda ke-II DPD PPNI Pesisir Barat

Pesisir Barat, sakabuana.com - Wakil Bupati Pesisir Barat A. Zulqoini Syarif S.H membuka secara resmi Musyawarah Daerah Ke-II Persatuan Perawat Nasional Indonesia Dewan Pengurus Daerah Kabupaten Pesisir Barat dengan tema "Sukses Bermanfaat, Bermartabat" yang bertempat di GSG Selalaw LabuhanJukung Kec. PesisirTengah, Rabu (7/12/2022).


Hadir dalam Musyawarah tersebut, Ketua DPW PPNI Provinsi Lampung Puji Sartono, A.Md. Kep.,SH, Sekretaris DPW PPNI Provinsi Lampung Ali Subagiyo, S.Kep, Ketua DPD PPNI Pesisir Barat Tedi Zadmiko, S.Km, S.H. M.M, Sekretaris DPD PPNI Pesisir Barat Suswandi, SKM, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Dr. Henny Yulistiani, Unsur Forkopimda Lambar-Pesibar, Para Kepala OPD ataupun perwakilannya, seluruh Jajaran Pengurus DPW PPNI Provinsi Lampung, dan DPD PPNI Kabupaten/kota Se-provinsi Lampung, serta Pengurus Organisasi Profesi Bidang Kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat.


Ketua DPD PPNI Pesisir Barat Tedi Zadmiko, S.Km, S.H. M.M dalam sambutannya mengatakan Untuk Kabupaten Pesisir Barat sendiri, jumlah anggota PPNI sampai saat ini sebanyak 245 orang dengan jenjang Pendidikan S1 Ners sebanyak 72 orang, S1 sebanyak 9 orang, dan D3 sebanyak 164 orang, yang tersebar di beberapa OPD, Rumah Sakit, serta puskesmas-puskesmas di seluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Pesisir Barat.

Ketua DPD PPNI Pesisir Barat juga mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh jajaran pengurus DPD PPNI Kabupaten Pesisir Barat dimana dalam menjalankan amanah dan mempertahankan nama baik DPD PPNI Kabupaten Pesisir Barat mendapatkan dukungan dari teman-teman sekalian serta kita mampu bersinergi dan berkolaborasi dengan baik dalam mewujudkan visi dan misi kita, Ujar Tedi Zadmiko.


Musyawarah Daerah juga merupakan forum untuk menjalankan mekanisme sebuah organisasi yang harus dilaksanakan dalam rangka evaluasi program kerja organisasi periode yang telah lalu dan menyusun program kerja periode yang akan datang.


Dengan Musda Ke-II ini Ketua DPD PPNI Pesisir Barat mengajak kepada seluruh insan perawat yang berada di Kabupaten Pesisir Barat yang kita cintai ini untuk memberikan sumbangsihnya berupa catatan-catatan, pencerahan, serta kemandirian keperawatan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Pesisir Barat, sehingga Terwujudnya Kabupaten Pesisir Barat Yang amanah, Maju dan Sejahtera, imbuhnya.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Wakil Bupati Pesisir Barat A. Zulqoini Syarif S.H dalam sambutannya menyampaikan Atas nama Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat, kami menyambut baik sekaligus menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas Pelaksanaan Musda Ke-II DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia Kabupaten Pesisir Barat ini sebagai agenda lima tahunan PPNI dalam memperkuat eksistensinya sebagai organisasi pemberi pelayanan kesehatan kepada masyarakat.


Kami berharap, momentum Musda Ini hendaknya menjadi saat yang tepat bagi DPD PPNI Kabupaten Pesisir Barat, untuk melakukan evaluasi, koordinasi, dan rekonsiliasi, khususnya dalam menatap program-program pelayanan kesehatan, sebagai agenda kontribusi seluruh perawat, dalam mendukung keberhasilan pembangunan sektor kesehatan dibumi "HELAUNI KIKBAGHONG yang berarti Baiknya Kebersamaan (Semangat kebersamaan dan gotong royong masyarakatnya), Harapnya.


Untuk itu besar harapan kami dalam pelaksanaan Musda PPNI ini nantinya, akan terbentuk pimpinan dan Kepengurusan PPNI Kabupaten Pesisir Barat yang mampu menjalankan program kerja organisasi dan mendukung terwujudnya Kabupaten Pesisir Barat Yang amanah, Maju dan Sejahtera.


Hal ini penting, karena kemajuan sebuah organisasi akan sangat ditentukan oleh figur-figur kepengurusannya, artinya, maju dan mundurnya suatu organisasi akan sangat tergantung kepada kinerja pengurus. Untuk itu laksanakanlah musyawarah ini secara baik, dengan bersandar pada AD-ART PPNI, serta tetap mengedepankan prinsip musyawarah mufakat, pungkas Wabup Zulqoini.


*(Rifki)