SAKA BUANA

SAKA BUANA
TERKINI DAN BERIMBANG

Realisasikan Dana Desa Tahun 2023, Pekon Tembakak Way Sindi Akan Melaksanakan Peningkatan Jalan dan Sarana Bermain PAUD

Pesisir Barat, sakabuana.com - Dana desa tahun anggaran 2023 Pekon Tembakak Way Sindi Kecamatan Karya Penggawa Kabupaten Pesisir Barat, perencanaan pembangunan peningkatan badan jalan dan pengadaan sarana taman bermain anak PAUD, (30/04/2023)

Peningkatan badan jalan usaha tani penghubung antara pekon tembakak way Sindi dan pekon way Sindi Utara dengan panjang 250 meter dan lebar 1,5 meter direncanakan pada bulan Juli mendatang.

Selain daripada peningkatan badan jalan usaha tani pemerintahan pekon tembakak juga pengadaan sarana taman main anak paud yang berlokasi di halaman taman balai pekon, terang Yuzwardi selalu Peratin. 

Yuzwardi selaku peratin tembakak way Sindi juga menerangkan," Selain penyaluran BLT-DD yang berjumlah 20 KPM, kami juga merencanakan peningkatan badan jalan usaha tani dengan panjang 250 meter dan sebar 1,5 meter jalan tersebut tembus ke pekon Way Sindi Utara.

Bukan hanya itu saja sarana taman main anak PAUD juga akan di ada kan yang berlokasi di halaman taman balai pekon Karana, dibalai pekon kita itu ada sekolah paud nya jadi untuk sarana nya ya disitu, Nah jadi itu yang akan terealisasi nya Dana Desa (DD) yang insyaallah akan dilaksanakan di bulan Juli mendatang,” tutur Peratin.

*(red)