Pesisir Barat - sakabuana.com, Pj. Sekda Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Tedi Zadmiko, S.KM., S.H., M.M., menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) lama, Wike Wijayanti, S.ST., M.M, ke Plt. Kepala Dinkes baru, Septono, S.KM., M.M, di Aula Kantor Puskesmas Krui Kecamatan Pesisir Tengah, Rabu, 16/04/2025
Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Dinkes, Rully Hanafi, S.Kep., M.M., Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Dinkes lama beserta yang baru, dan Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas se-pesisir barat
Dalam sambutannya Pj. Sekda, Tedi Zadmiko mengatakan bahwa, pergantian kepemimpinan tersebut pada prinsipnya dalam upaya meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. "Karenanya diharapkan agar kedepan program kerja dan kegiatan pada tubuh Dinkes dapat segera berjalan secara optimal," kata Pj. Sekda, Tedi Zadmiko
Menurut Pj. Sekda, Tedi Zadmiko, pada dasarnya dalam kepemimpinan Bupati-Wakil Bupati Pesibar, Dedi Irawan - Irawan Topani, S.H., M.Kn., menginginkan roda pemerintahan Pemkab Pesibar melalui seluruh jajarannya dijalankan oleh sosok yang memiliki kompetensi dan dedikasi yang tinggi
"Baik kompetensi manajerial, kompetensi teknis, hingga kompetensi strukturalnya. Artinya siapapun sosoknya yang terpenting adalah mampu, mempunyai kompetensi, dan bisa bekerja dengan optimal sesuai dengan peraturan dan kewenangannya. Sehingga mampu bekerja secara profesional yakni bekerja berdasarkan aturan dan hati yang tulus, dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan," pungkas Pj. Sekda, Tedi Zadmiko
*( Rifki )
0 Komentar